Breaking News
Indra Mukhlis Adnan Berpulang, Ketua DPRD Inhil Ikut Berduka Cita | Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes | Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong | Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal | Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM | AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023 Sabtu, 27 April 2024

 
Prabowo: Insya Allah 17 April, Kita Lihat Kebangkitan Bangsa
Kamis, 14-02-2019 - 09:03:20 WIB

BANJARNEGARA - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto optimistis pemilihan presiden 2019 akan mendatangkan perubahan bagi negeri ini. Ia pun mengajak seluruh rakyat untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilu 17 April 2019.

"Sekarang tinggal 60 hari. Rakyat harus siap di TPS, mencoblos sampai selsai, tunggu sampai penghitungan, jangan pulang. Kalau perlu bawa tiker bawa sarung tunggu disitu. Insya Allah pada 17 April malam kita akan lihat kembali kebangkitan bangsa Indonesia," kata Prabowo saat berkunjung ke Purbalingga, Jawa Tengah, dalam siaran persnya, Rabu (13/2).

Prabowo mengatakan, haluan negara Indonesia selama ini telah salah arah. Ia mengatakan praktik ekonomi telah menyimpang dari amanat Undang-undang Dasar 1945.

Akibatnya, rakyat merasakan ketidakadilan ekonomi. Ia menambahkan rakyat merasa belum sejahtera. Prabowo menambahkan, ia sangat memahami bahwa rakyat menginginkan perubahan menuju Indonesia adil dan makmur.

Karena itu, Prabowo mengatakan partisipasi masyarakat dalam pemilu akan menentukan arah haluan Indonesia lima tahun ke depan. "Pemilu nanti adalah kesempatan rakyat untuk menentukan nasib Indonesia ke depan. Satu orang satu suara. Beberapa detik di hari itu, akan menentukan masa depan kita," kata Prabowo.

Karena itu, Ketua Umum Partai Gerindra ini mengajak masyarakat untuk membuat gerakan bola salju. Gerakan tersebut untuk meyakinkan orang-orang terdekat untuk menggunakan hak pilih sesuai dengan hati nurani dalam pemilu nanti.

Prabowo mengatakan, yang perlukan saat ini adalah suatu ikhtiar untuk meyakinkan lingkungan, tetangga, kerabat untuk berbondongke-bondong ke TPS pada 17 April. Kemudian harus mencoblos sesuai dengan hati nurani masing-masing.

Dia percaya masyarakat tidak akan tergiur dengan politik uang. "Jika nanti ada yang membagi-bagikan uang, bagi barang, terima, karena itu uang rakyat, tetapi tetap Prabowo minta coblos sesuai hati nurani." [ROL]



 
Berita Lainnya :
  • Indra Mukhlis Adnan Berpulang, Ketua DPRD Inhil Ikut Berduka Cita
  • Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
  • Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
  • Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
  • Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Indra Mukhlis Adnan Berpulang, Ketua DPRD Inhil Ikut Berduka Cita
    #2 Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
    #3 Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
    #4 Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
    #5 Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
    #6 AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023
    #7 Visa Jemaah Calon Haji Riau Dicetak, 6 Kloter Sudah Selesai
    #8 Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau 2023 Masih Diproses BKN
    #9 Kisah Sulit Melaksanakan Haji di Zaman Khalifah Umar Bin Khattab
    #10 Thailand akan Bangun Gedung Tertinggi di Dunia, Ingin Kalahkan Burj Khalifa
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved