Breaking News
Begini Aturan THR Bagi Karyawan Masa Kerja Sebulan sampai Setahun | Tarif Sejumlah Tol Naik Jelang Lebaran, Menteri PUPR: Sudah Ditunda 6 Bulan | Jembatan Sei Pakning-Bengkalis Riau Mulai Dilirik Investor | Kabar Baik, Sebelum Lebaran Pemko Pekanbaru akan Overlay Jalan Purwodadi dan Taman Karya | Siaga Darurat Bencana Karhutla, Pemkab Siak Apel Gelar Pasukan | Bagi-bagi Jatah, Golkar Minta 5 Kursi Menteri Selasa, 19 Maret 2024

 
Mau Masuk Istana Peraduan Sultan Siak? Begini Skemanya
Senin, 19-04-2021 - 08:02:53 WIB

SIAK - Kabar baik bagi wisatawan yang berkunjung ke Istana Siak, sebab kini Istana Peraduan sudah dibuka untuk umum usai dipugar atau direstorasi.

Istana Peraduan ini terletak di samping Istana Asserayah Hasyimiah, digunakan untuk peristirahatan Sultan Siak ke XI dan XII. Di Istana Peraduanlah terakhir kali sultan bertempat tinggal setelah tidak lagi bertahta.

Istana Peraduan yang diberi nama Istana Tengku Syarifah Latifah ini merupakan bangunan yang disebut juga Istana Limas karena model atap berbentuk Limas. Gaya bangunan ini memperlihatkan tipe bangunan kolonial Belanda dengan lambang kerajaan Siak di bagian depan.

Bagi wisatawan yang ingin masuk ke Istana Peraduan ini wajib mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti skema yang telah dipersiapkan oleh Pemkab Siak melalui Dinas Pariwisatanya.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak, Fauzi Asni mengatakan pihaknya telah mempersiapkan teknis pengunjung masuk dan keluar di dalam Istana Peraduan Siak yang digadang-gadang bakal menjadi salah satu tujuan wisata baru selain Istana Kerajaan Siak.

"Ini nanti diatur dengan protokol Covid-19. Karena Siak masuk zona orange, kita sesuaikan dan harus mendapat izin persetujuan dari Satgas Pengendalian Covid-19 Siak," cakapnya, Ahad (18/4/2021).

Sebelum masuk, pengunjung diwajibkan memakai masker dan mencuci tangan di pintu masuk Istana Siak. Petugas juga akan mengukur suhu tubuh pengunjung apakah layak diizinkan masuk atau tidak, biasanya suhu di atas 37 derajat celcius tak diizinkan masuk.

Ia juga menjelaskan, jumlah orang yang diperbolehkan masuk ke Istana Peraduan Siak dibatasi hanya 10 orang dalam satu rombongan dengan durasi hanya 10 menit. Petugas yang berada di dalam Istana Peraduan Siak hanyalah empat orang yang memandu wisatawan.

"Ini masih skema awal, kita terus mengatur skema terbaiknya untuk ini. Karena sekarang kan Covid-19 mulai melonjak lagi, kalau kita tidak diizinkan ya kita tutup sementara," katanya.

Dijelaskannya, pemugaran Istana Peraduan tersebut dikerjakan oleh PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). Sejatinya sudah rampung pada Januari 2020 lalu. Namun karena pandemi Covid-19 akhirnya ditunda serahterimanya.

Istana Peraduan itu dipugar tanpa merubah bentuk aslinya, hanya menata interior eksterior istana dan melengkapi furnitur masing-masing ruangannya termasuk dengan bahan dan material yang berasal dari luar negeri yakni Jerman dan Belgia. Ada enam ruangan terdiri dari ruang tamu, ruang keluarga, diorama, kamar tidur utama, ruang makan keluarga dan ruangan pembatas.

"Kami berharap Istana Peraduan menjadi daya tarik baru bagibwisatawan yang berkunjung ke Siak. Tempat ini dikenal sebagai salah satu warisan sejarah dan cagar budaya yang ada di Siak khususnya dan Indonesia pada umumnya," tutupnya.

(CAKAPLAH)



 
Berita Lainnya :
  • Begini Aturan THR Bagi Karyawan Masa Kerja Sebulan sampai Setahun
  • Tarif Sejumlah Tol Naik Jelang Lebaran, Menteri PUPR: Sudah Ditunda 6 Bulan
  • Jembatan Sei Pakning-Bengkalis Riau Mulai Dilirik Investor
  • Kabar Baik, Sebelum Lebaran Pemko Pekanbaru akan Overlay Jalan Purwodadi dan Taman Karya
  • Siaga Darurat Bencana Karhutla, Pemkab Siak Apel Gelar Pasukan
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Begini Aturan THR Bagi Karyawan Masa Kerja Sebulan sampai Setahun
    #2 Tarif Sejumlah Tol Naik Jelang Lebaran, Menteri PUPR: Sudah Ditunda 6 Bulan
    #3 Jembatan Sei Pakning-Bengkalis Riau Mulai Dilirik Investor
    #4 Kabar Baik, Sebelum Lebaran Pemko Pekanbaru akan Overlay Jalan Purwodadi dan Taman Karya
    #5 Siaga Darurat Bencana Karhutla, Pemkab Siak Apel Gelar Pasukan
    #6 Bagi-bagi Jatah, Golkar Minta 5 Kursi Menteri
    #7 8 Manfaat Konsumsi Kurma Saat Puasa
    #8 Sesumbar Donald Trump: Jika Saya Tak Menang dalam Pilpres 2024, Demokrasi AS Terancam
    #9 Hadapi Mudik Lebaran, UPT VI Dinas PUPR Gesa Perbaikan Tiga Ruas Jalan di Rohul
    #10 Besok Indra SE Dijadwalkan Dilantik Jadi Pj Sekdaprov Riau
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved