Breaking News
Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes | Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong | Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal | Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM | AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023 | Visa Jemaah Calon Haji Riau Dicetak, 6 Kloter Sudah Selesai Jumat, 26 April 2024

 
Kisah Teladan: Marbot Masjid di Inhu Temukan Emas 1,5 Kg di Toilet
Senin, 14-06-2021 - 11:39:39 WIB

BATANG CENAKU - Isni (62) seorang Marbot di Masjid Al-Ikhlas Kuala Kilan menemukan emas seberat 1,5 Kg yang tertinggal di toilet masjid. Emas tersebut berada di dalam sebuah jaket yang tergantung di dalam toilet tersebut pada Ahad 6 Juni 2021 lalu. Pria tua itu sungguh berbudi baik hingga barang berharga itu selamat kembali kepada pemiliknya.

Awalnya Isni tidak merasa curiga dengan jaket yang tergantung di WC masjid tersebut, hingga akhirnya ia memberanikan diri untuk mengambil jaket tersebut untuk disimpan.

"Setelah saya angkat kok berat, biasanya jaket tidak seberat itu," terangnya saat ditemui CAKAPLAH.com, Senin (14/6/2021).

Setelah diperiksa dan menyadari ada emas di dalam jaket itu, ia langsung menyimpannya di lemari masjid sambil menunggu pemiliknya datang untuk mengambilnya kembali. Tidak terbersit sama sekali di benaknya untuk memiliki sendiri barang temuan itu. Karena sadar itu adalah milik orang lain. Dia pun menunggu sang pemilik datang.

"Saya menemukan sekira pukul 11.30WIB, lalu sekira pukul 01.00WIB pemiliknya datang dan menanyakan jaket yang tertinggal itu," ungkapnya.

Setelah ia meyakini pemiliknya memang orang tersebut, lalu ia menyerahkan jaket beserta isinya kepada pemilik.

Saat ditanyakan apakah ada niat untuk mengambil emas tersebut, Isni mengaku sama sekali tidak berfikiran ke sana. Bahkan ia mengaku kerap menemukan barang lain seperti dompet dan lainnya di sekitar masjid.

"Tak ada niat nak menyimpan. Selalu jumpa tu, dompet yang tingga di WC tu disimpan," katanya.

Sujud syukur tak luput dilakukan sang pemilik yang telah menemukan emasnya kembali. Pemilik emas tersebut langsung memberikan infak ke masjid sebagai rasa syukurnya.

Jika diuangkan dari jumlah emas yang diperkirakan tersebut bisa berjumlah sekitar Rp 1,2 miliar lebih dengan harga saat ini.

(CAKAPLAH)



 
Berita Lainnya :
  • Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
  • Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
  • Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
  • Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
  • AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
    #2 Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
    #3 Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
    #4 Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
    #5 AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023
    #6 Visa Jemaah Calon Haji Riau Dicetak, 6 Kloter Sudah Selesai
    #7 Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau 2023 Masih Diproses BKN
    #8 Kisah Sulit Melaksanakan Haji di Zaman Khalifah Umar Bin Khattab
    #9 Thailand akan Bangun Gedung Tertinggi di Dunia, Ingin Kalahkan Burj Khalifa
    #10 Hujan Bakal Mengguyur Sebagian Wilayah Riau Hari Ini
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved