Breaking News
Siapkan Payung, Hujan Disertai Petir Diprediksi Kembali Guyur Riau Hari Ini | Perluas Relasi Keilmuan, UMRI Bangun Kerja Sama dengan Yala Rajabhat University Thailand | Tarif Parkir Pasar Tradisional di Pekanbaru Turun Jadi Rp1.000 | Berikan Materi Manasik Haji Tingkat Kabupaten Rokan Hulu, Ini Pesan Plt Kakanwil Kemenag Riau | Siapkan SDM Berkualitas, Pemkab Siak Lanjutkan Program BeTunas | Rakor Pemda dan Pemdes se-Riau, Laporan Angka Stunting Siak 2023 Turun 11,6 Persen Kamis, 9 Mei 2024

 
Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
Jumat, 26-04-2024 - 08:56:54 WIB

BANJARMASIN - Peristiwa memilukan terjadi kepada salah satu bayi baru lahir di salah satu rumah sakit di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Bayi tersebut diduga menjadi korban kelalaian tenaga kesehatan saat proses persalinan sehingga menyebabkan kepala bayi putus dan tertinggal di dalam rahim sang ibu berinisial MS (38 tahun).

Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polresta Banjarmasin, jajaran Polda Kalimantan Selatan (Kalsel), akan menyelidiki dugaan malapraktik persalinan tersebut.

“Posisi bayi sudah sungsang atau terputar, namun tenaga kesehatan tetap melakukan proses persalinan normal. Kami sudah membentuk tim untuk menyelidiki kasus ini,” ujar Kepala Satuan Reskrim Polresta Banjarmasin Kompol Thomas Afrian pada Kamis (25/4/2024).

Dia mengatakan, dugaan malapraktik itu terjadi di salah satu rumah sakit daerah di Kota Banjarmasin pada Ahad (14/4) sekitar pukul 04.00 WITA. “Kejadian ini dilaporkan ada jeda waktunya karena saat itu kondisi sang ibu mengalami infeksi sehingga harus menjalani perawatan terlebih dahulu,” ujarnya.

Hingga akhirnya, kata Thomas, laporan kepolisian diterima pada Jumat (19/4/2024) setelah keluarga korban mendatangi Polresta Banjarmasin untuk memberikan beberapa keterangan guna ditindaklanjuti penyelidikan. Dia mengungkapkan hingga hari ini, pihaknya telah memeriksa empat saksi dari pihak keluarga korban dan beberapa saksi lain.

Selain itu, kata dia, pihak kepolisian sedang menghimpun beberapa keterangan dan alat bukti dari tenaga kesehatan yang ada di rumah sakit terkait. “Belum ada tersangka, tetapi proses penyelidikan masih berjalan intens agar kasus ini segera terungkap,” ujar Thomas.


Sumber
Republika




 
Berita Lainnya :
  • Siapkan Payung, Hujan Disertai Petir Diprediksi Kembali Guyur Riau Hari Ini
  • Perluas Relasi Keilmuan, UMRI Bangun Kerja Sama dengan Yala Rajabhat University Thailand
  • Tarif Parkir Pasar Tradisional di Pekanbaru Turun Jadi Rp1.000
  • Berikan Materi Manasik Haji Tingkat Kabupaten Rokan Hulu, Ini Pesan Plt Kakanwil Kemenag Riau
  • Siapkan SDM Berkualitas, Pemkab Siak Lanjutkan Program BeTunas
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Siapkan Payung, Hujan Disertai Petir Diprediksi Kembali Guyur Riau Hari Ini
    #2 Perluas Relasi Keilmuan, UMRI Bangun Kerja Sama dengan Yala Rajabhat University Thailand
    #3 Tarif Parkir Pasar Tradisional di Pekanbaru Turun Jadi Rp1.000
    #4 Berikan Materi Manasik Haji Tingkat Kabupaten Rokan Hulu, Ini Pesan Plt Kakanwil Kemenag Riau
    #5 Siapkan SDM Berkualitas, Pemkab Siak Lanjutkan Program BeTunas
    #6 Rakor Pemda dan Pemdes se-Riau, Laporan Angka Stunting Siak 2023 Turun 11,6 Persen
    #7 PN Pasir Pengaraian Gelar' Sidang Lapangan Tuntutan Lahan dan Kebun Umi Handayani
    #8 Menuju Pilkada Dumai 2024, Paisal Dinilai Masih di Atas Angin
    #9 Israel Tetap Serang Rafah Meski Hamas Terima Proposal Gencatan Senjata
    #10 Ganjar Pranowo Tegaskan Tak Akan Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved