Breaking News
Asisten I Pemkab Pelalawan Buka Lomba Semarak Harmoni Ramadhan 144 H | Pemerintah Kabupaten Siak Terdepan Ajak Masyarakat Gemar Berzakat | Militer Israel Disebut Pakai Google Photos untuk Identifikasi Warga Gaza, Sering | Perputaran Uang Lebaran Tahun Ini Diperkirakan Tembus Rp 157,3 Triliun | Hari Terakhir Pembagian Sembako oleh PKK Siak | Pemerintah Kabupaten Siak Terdepan Ajak Masyarakat Gemar Berzakat Jumat, 29 Maret 2024

 
Akselerasi Penguatan Ekonomi Warga, Pemkab Siak Bantu Modal Usaha Bagi Keluarga Prasejahtera
Kamis, 22-04-2021 - 15:02:11 WIB

SIAK - Pemerintah Kabupaten Siak saat ini tengah menyusun skema pemulihan ekonomi bagi keluarga prasejahtera. Langkah ini dilakukan untuk menekan angka kemiskinan, melalui kebijakan penguatan ekonomi masyarakat dengan kegaitan usaha dan UMKM.

Sekretaris Daerah kabupaten Siak Arfan Usman saat pimpin rapat koordinasi pemberdayaan ekonomi keluarga prasejahtera  di kecamatan Mandau mengatakan, ini merupakan program Bupati Siak dan wakil Bupati terpilih dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak Covid-19, termasuk mengurangi angka kemiskinan di kabupaten Siak.

"Kegaiatan ini sengaja di rancanag oleh pak Bupati Siak, yang di selaraskan dengan kegaiatan safari ramadan. Begitu seriusnya program ini, Pemkab Siak akan menyalurkan bantuan bagi Program Keluarga Harapan atau PKH program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada keluarga miskin (KM)"ujar Arfan, di Aula Kantor camat  Sungai Mandau, selasa, (20/4/2021).

Masih kata Arfan, pemerintah berupaya bagai mana agar angka Indeks Pembanggunan Manusia IPM bisa naik, dengan mengurangi angka kemiskinan, memperhatikan Pendidikan keluarga PKH, Kesehatan dan Inprastruktur.

"Visi pak Bupati ingin menciptakan 1000 UMKM, memperhatikan pendidikan keluarga kurang mampu dengan bantuan beasiswa kuliah, dan bantuan usaha. Makanya kami hadir di sini, ingin mendengarkan secara langsung usulan dari bapak ibu"terangnya.

Menurut rencana program ini akan di laksanakan tahun 2022, dengan menggunakkan sumer pembiayaan melalui anggaran APBD kabupaten, CSR perusahaan, melalui lembaga BAZnas Siak dan dari dana APBkam masing-masing kampung.

"Sumber dananya, kita akan keroyok bersama-sama, pemerintah, swasta dan lembaga keuangan lain seperti Bank, untuk bantuan modal usaha bagi keluarga tidak mampu"harapnya.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) kabupaten Siak  Wan Yunus juga menyampaikan, program bantuan nantinya  para PKH harus memiliki kelompok Tani.

"Para penerima bantuan dari masing-masing kampung harus di sesuaikan potensi di desanya. PKH harus membentuk kelompok usaha dan tani, agar bantuan yang di berikan nantinya, dapat di awasi oleh penghulu dan camat"ujar Yunus.

Lanjutnya, dari pertemuan itu muncul bermacam usulan dari warga Sungai Mandau dii antaranya, Usaha kuliner, Industri Rumah tangga, UMKM, Ternak Kambing, Sapi dan ternak Madu. Pertanian pinang Bitara. Budidaya Jamur Tiram, Budidaya Belut dan lainnya.

Namun pemerintah daerah melalui camat dan penghulu, untuk dapat melihat potensi apa yang ada di kampungnya, yang bisa di kembangkan, sehingga harapan Bupati Siak satu kampung memiliki produk unggulan.

"Data PKH yang sudah masuk ini, akan kita sesuaikan di lapangan, untuk Sungai Mandau kita usulkan dua kampung dulu Sungai Welodang dan Muara Kelantan. Semoga angka kemiskinan di Sungai Mandau kedepan dapat berkurang"tandasnya. (Infotorial)



 
Berita Lainnya :
  • Asisten I Pemkab Pelalawan Buka Lomba Semarak Harmoni Ramadhan 144 H
  • Pemerintah Kabupaten Siak Terdepan Ajak Masyarakat Gemar Berzakat
  • Militer Israel Disebut Pakai Google Photos untuk Identifikasi Warga Gaza, Sering
  • Perputaran Uang Lebaran Tahun Ini Diperkirakan Tembus Rp 157,3 Triliun
  • Hari Terakhir Pembagian Sembako oleh PKK Siak
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Asisten I Pemkab Pelalawan Buka Lomba Semarak Harmoni Ramadhan 144 H
    #2 Pemerintah Kabupaten Siak Terdepan Ajak Masyarakat Gemar Berzakat
    #3 Militer Israel Disebut Pakai Google Photos untuk Identifikasi Warga Gaza, Sering
    #4 Perputaran Uang Lebaran Tahun Ini Diperkirakan Tembus Rp 157,3 Triliun
    #5 Hari Terakhir Pembagian Sembako oleh PKK Siak
    #6 Pemerintah Kabupaten Siak Terdepan Ajak Masyarakat Gemar Berzakat
    #7 Wabup Rohul: Mempererat Hubungan Dengan Masyarakat Negeri Seribu Suluk
    #8 Mulai H-7 Idulfitri Angkutan Barang Dilarang Beroperasi, Melanggar Ada Sanksi
    #9 KPU Pertanyakan AMIN yang Baru Layangkan Keberatan Soal Gibran
    #10 Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama, Begini Tuntunan Adab Bepergian dalam Islam
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved