Breaking News
Indra Mukhlis Adnan Berpulang, Ketua DPRD Inhil Ikut Berduka Cita | Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes | Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong | Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal | Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM | AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023 Sabtu, 27 April 2024

 
Rombongan Motor Besar Lintasi Tol Pekanbaru-Bangkinang, Polisi: Sudah Kantongi Izin
Minggu, 03-07-2022 - 19:42:43 WIB

PEKANBARU - Rombongan konvoi motor gede (moge) melintasi Tol Pekanbaru-Bangkinangpada Sabtu (2/7) dengan dikawal oleh tim dari Ditlantas Polda Riau.

Hal ini sontak mengundang keheranan masyarakat sebab jalan bebas hambatan tersebut khusus untuk mobil dan tak boleh dilalui oleh sepeda motor. Ditambah lagi jalan tersebut belum resmi dioperasionalkan.

Direktur Lalu Linntas Polda Riau Kombes Pol Firman Darmansyah saat dikonfirmasi, Minggu, menyebutkan konvoi moge itu merupakan peserta Event Nasional Sumatra Bike Week di Sumatra Barat. Ia pun menilai tak ada salahnya moge melintasi jalan tol yang belum diresmikan.

"Kalau menurut saya boleh saja, karena Tol Bangkinang kan belum diresmikan. Sama halnya seperti Tol Dumai dulu sebelum diresmikan masih boleh dipakai buat alternatif sepeda motor. Bahkan, sepeda balap pun masih boleh masuk, kecuali tol tersebut sudah diresmikan, tentu sepeda motor tidak boleh masuk," ucapnya beralasan.

Disampaikan Firman bahwa rombongan pemotor yang melintasiTol Pekanbaru-Bangkinang sudah mengantongi izin dari pihak pengelola jalan yakni PT Hutama Karya (HK).

"Selama dapat ijin dari pihak HK bisa saja, tak masalah. Sebab jalan Tol Bangkinang belum resmi dan masih kosong. Terlebih lagi, mereka ikut acara undangan Sumatera bike week di Sumatera barat, eventnasional. Jadi, bukan mau hura-hura atau mau gaya gayaan," lanjut Firman.

Terpisah, Branch Manager Ruas Tol Permai Indrajana juga menyebut hal itu tidak menjadi masalah karena Tol Pekanbaru-Bangkinang memang belum beroperasi.

"Intinya, yang pasti bukan di Tol Pekanbaru-Dumai yang sudah beroperasi," ungkap Indrajana mengakhiri. (ANTARA)




 
Berita Lainnya :
  • Indra Mukhlis Adnan Berpulang, Ketua DPRD Inhil Ikut Berduka Cita
  • Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
  • Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
  • Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
  • Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Indra Mukhlis Adnan Berpulang, Ketua DPRD Inhil Ikut Berduka Cita
    #2 Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
    #3 Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
    #4 Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
    #5 Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
    #6 AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023
    #7 Visa Jemaah Calon Haji Riau Dicetak, 6 Kloter Sudah Selesai
    #8 Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau 2023 Masih Diproses BKN
    #9 Kisah Sulit Melaksanakan Haji di Zaman Khalifah Umar Bin Khattab
    #10 Thailand akan Bangun Gedung Tertinggi di Dunia, Ingin Kalahkan Burj Khalifa
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved