Breaking News
PN Pasir Pengaraian Gelar Sidang Lanjutan Perdata Secara Online (E-Qot) | Suhu di Madinah Lebih Panas dari Makkah, Ini Imbauan untuk Jamaah Haji | Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024 | Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya | MTQ XXIII Tingkat Kecamatan Tualang: Merangkul Generasi Muda | Ketua DPRD Siak Indra Gunawan Imbau dan Ajak Masyarakat Waspada Ancaman Banjir Sabtu, 29 Juni 2024

 
Unri Siapkan 7.250 Kursi Tampung Mahasiswa Baru 2024
Kamis, 20-06-2024 - 09:39:03 WIB

PEKANBARU - Universitas Riau (Unri) menyiapkan 7.250 kursi untuk menampung mahasiswa baru tahun ini dari berbagai jalur masuk. Demikian disampaikan Ir Ridar Hendri PhD, staf Pendamping Bidang Komunikasi Pimpinan Unri menjawab Riau Pos, Kamis petang.

7.250 kursi itu adalah untuk menampung mahasiswa jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) sebanyak 2.175 kursi, jalur Seleksi Nasional Berbasis Test (SNBT) 2.900 kursi, dan jalur Mandiri 2.175 kursi.

"Untuk jalur SNBP sudah mendaftar ulang beberapa minggu lalu, dan hampir semua kuota sudah terisi. Jalur SNBT kelulusannya baru diumumkan kemarin, sedangkan jalur Mandiri belum dilakukan test masuk," kata Ridar, Rabu (19/6).

Dia belum bisa menyampaikan angka pasti berapa mahasiswa baru yang lulus test di jalur SNBT, sebab masih direkap secara nasional di Jakarta. "Bersabarlah," ujarnya.

Terkait dengan pembatalan kenaikan tarif uang kuliah tunggal (UKT) perguruan tinggi secara nasional oleh Kemendikbudristek, Unri tengah menunggu rekomendasi atas tarif UKT yang sudah diajukan. Hingga hari ini Dirjen Diktiristek belum menurunkan surat rekomendasinya.

"Kalau rekomendasi sudah turun, tentu kita akan tindak lanjuti. Sebab secara teknis, kita sudah siap. Baik untuk memulangkan kelebihan uang UKT, menjadikannya sebagai deposit untuk semester berikutnya, maupun memanggil mahasiswa yang lulus test dulu tetapi belum mendaftarulan. Kita akan berikan pelayanan sebaik-baiknya," kata doktor tamatan Unisel Malaysia itu.

Menurutnya, urusan penyelesaian UKT tersebut akan dilakukan secara online. Namun jika mahasiswa yang ingin mengurus soal UKT datang langsung ke Unri, perguruan tinggi kebanggan Riau itu sudah siap melayani di Bagian verifikasi UKT di lantai tiga Kantor Rektorat.

"Tapi di lantai 1 sudah ada sekuriti yang akan memandu. Saya mengingatkan, jangan sampai mahasiswa yang ingin berurusan, tergiur dengan pihak lain yang menawarkan jasa untuk mengurusnya. Meskipun mereka mengaku-ngaku boasa mengurisnya. Manti tertipu," katanya mengingatkan.

(MC-riau).




 
Berita Lainnya :
  • PN Pasir Pengaraian Gelar Sidang Lanjutan Perdata Secara Online (E-Qot)
  • Suhu di Madinah Lebih Panas dari Makkah, Ini Imbauan untuk Jamaah Haji
  • Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024
  • Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya
  • MTQ XXIII Tingkat Kecamatan Tualang: Merangkul Generasi Muda
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 PN Pasir Pengaraian Gelar Sidang Lanjutan Perdata Secara Online (E-Qot)
    #2 Suhu di Madinah Lebih Panas dari Makkah, Ini Imbauan untuk Jamaah Haji
    #3 Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024
    #4 Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya
    #5 MTQ XXIII Tingkat Kecamatan Tualang: Merangkul Generasi Muda
    #6 Ketua DPRD Siak Indra Gunawan Imbau dan Ajak Masyarakat Waspada Ancaman Banjir
    #7 Komisi IV DPRD Siak Kunjungi DPRD Riau, Bahas Terkait Pengawasan Terhadap Penyerapan Pendapatan Daer
    #8 Wakil Ketua DPRD Siak Fairus Ramli Hadiri Peresmian Stadion Mini Sri Bijuangsa Koto Gasib
    #9 Jelang Hari Bhayangkara Ke 78, RCR Perebutan Piala Bupati Dan Kapolres Rohul Digelar, Sekda: Ini Gia
    #10 Ferryandi : Saatnya Sepakbola Inhil Kembali ke Puncak
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved