Breaking News
PN Pasir Pengaraian Gelar Sidang Lanjutan Perdata Secara Online (E-Qot) | Suhu di Madinah Lebih Panas dari Makkah, Ini Imbauan untuk Jamaah Haji | Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024 | Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya | MTQ XXIII Tingkat Kecamatan Tualang: Merangkul Generasi Muda | Ketua DPRD Siak Indra Gunawan Imbau dan Ajak Masyarakat Waspada Ancaman Banjir Selasa, 2 Juli 2024

 
Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024
Kamis, 27-06-2024 - 09:33:58 WIB

Pekanbaru – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Provinsi Riau pada hari Kamis, 27 Juni 2024.

Forecaster BMKG Pekanbaru, Gita Dewi S menjelaskan bahwa cuaca di pagi hari ini diprediksi cerah berawan hingga berawan. Namun, hujan dengan intensitas ringan diperkirakan akan mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Bengkalis.

"Lalu kondisi cuaca pada siang hingga sore hari akan berawan hingga hujan ringan. Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang diprediksi terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Rokan Hilir, Kota Dumai, dan Kota Pekanbaru," kata Gita.

Sedangkan, cuaca di malam hari diperkirakan berawan. Kemudian, dini hari nanti, udara kabur dan diprediksi berawan.

BMKG juga telah mengeluarkan peringatan dini untuk waspada terhadap hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang.

"Kondisi ini diprakirakan terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Bengkalis, dan Kota Dumai pada siang atau sore hari," imbaunya.

Sementara itu, untuk parameter cuaca di Riau hari ini berada di suhu udara 22.0 – 33.0 °C, kelembapan udara 60 – 90%, angin bertiup dari tenggara menuju barat daya dengan kecepatan 10 – 30 km/jam.

"Kemudian, tinggi gelombang di wilayah perairan Provinsi Riau diperkirakan berkisar antara 0.50 – 1.25 meter (rendah)," ungkapnya.

BMKG juga melaporkan total titik panas (hotspot) di wilayah Sumatera yang terdeteksi pada pukul 23.00 WIB sebanyak 30 titik.

Dengan rincian sebagai berikut: Aceh dan Sumut masing-masing 1 titik, Bengkulu 8 titik, Jambi dan Bangka Belitung masing-masing 2 titik, Lampung, Riau dan Sumbar masing-masing 3, Sumatera Selatan 7 titik.

"Di Riau ada 3 titik panas. Yaitu terdeteksi di Kabupaten Kampar, Kuantan Singingi dan Indragiri Hulu," jelasnya.

(Mc-Riau)




 
Berita Lainnya :
  • PN Pasir Pengaraian Gelar Sidang Lanjutan Perdata Secara Online (E-Qot)
  • Suhu di Madinah Lebih Panas dari Makkah, Ini Imbauan untuk Jamaah Haji
  • Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024
  • Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya
  • MTQ XXIII Tingkat Kecamatan Tualang: Merangkul Generasi Muda
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 PN Pasir Pengaraian Gelar Sidang Lanjutan Perdata Secara Online (E-Qot)
    #2 Suhu di Madinah Lebih Panas dari Makkah, Ini Imbauan untuk Jamaah Haji
    #3 Inilah Prakiraan Cuaca dan Hotspot di Provinsi Riau, Kamis 27 Juni 2024
    #4 Dinas Perkebunan Riau Umumkan Harga Terbaru Komoditi Perkebunan Lainnya
    #5 MTQ XXIII Tingkat Kecamatan Tualang: Merangkul Generasi Muda
    #6 Ketua DPRD Siak Indra Gunawan Imbau dan Ajak Masyarakat Waspada Ancaman Banjir
    #7 Komisi IV DPRD Siak Kunjungi DPRD Riau, Bahas Terkait Pengawasan Terhadap Penyerapan Pendapatan Daer
    #8 Wakil Ketua DPRD Siak Fairus Ramli Hadiri Peresmian Stadion Mini Sri Bijuangsa Koto Gasib
    #9 Jelang Hari Bhayangkara Ke 78, RCR Perebutan Piala Bupati Dan Kapolres Rohul Digelar, Sekda: Ini Gia
    #10 Ferryandi : Saatnya Sepakbola Inhil Kembali ke Puncak
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved